
Satu lagi situs bersejarah di Jepang yang seringkali menjadi destinasi favorit para wisatawan lokal maupun mancanegara. Situs tersebut adalah Hirosaki Castle; salah satu dari sedikit kastil di Jepang yang berdiri dengan bangunan yang masih asli dan berhasil selamat dari perang maupun bencana alam.
Sejarah Hirosaki Castle
Hirosaki Castle awalnya dibangun pada tahun 1611 oleh Nobuhira, pemimpin klan Tsugaru. Lord Tsugaru berpihak kepada Toyotomi Hideyoshi dalam Pertempuran Odawara, yang berperan dalam menyatukan Jepang, serta mendukung Tokugawa Ieyasu dalam Pertempuran Sekigahara, yang menandai awal dari pemerintahan samurai terpanjang dalam sejarah Jepang.
Kastil ini memiliki menara utama setinggi tiga lantai, parit pertahanan, gerbang kastil, serta beberapa menara sudut (yagura) yang masih berdiri kokoh. Kastil ini terletak di Hirosaki Park; sebuah taman publik yang luas dengan area sekitar 0,6 kilometer persegi.
Awalnya, kastil ini memiliki menara utama setinggi lima lantai, tetapi terbakar habis pada tahun 1627 akibat tersambar petir. Menara yang ada saat ini dibangun kembali pada tahun 1810 dan menjadi satu-satunya menara kastil di wilayah Tohoku yang tidak dibangun ulang pada era modern, menjadikannya salah satu peninggalan bersejarah yang langka di seluruh Jepang.
Pesona Hirosaki Castle di Tiap Musim Berbeda
Hirosaki Castle menawarkan pesona yang memikat sepanjang tahun, dengan keindahan yang berbeda-beda di setiap musimnya. Mulai dari warna merah muda sakura di musim semi, nuansa hijau yang rimbun di musim panas, dedaunan merah dan emas di musim gugur, dan atap berselimut salju di musim dingin.
Musim Semi
Hirosaki Park yang menjadi lokasi keberadaan Hirosaki Castle merupakan salah satu spot hanami terbaik yang ada di Prefektur Aomori. Ketika musim semi tiba, taman ini akan menyelenggarakan festival musim semi yang menampilkan terowongan sakura yang terkenal, serta perahu sewaan yang dapat dinikmati dengan harga mulai dari ¥1.000.
Lebih lanjut lagi, saat malam hari, suasana akan jadi semakin indah dengan pencahayaan khusus yang menerangi bunga sakura di sekitar Hirosaki Castle.
Musim Panas
Saat musim panas yang terik, pepohonan di sekitar Hirosaki Castle akan berwarna hijau subur, memberikan keteduhan yang nyaman bagi wisatawan yang ingin berjalan santai atau berlari di sekitar area kastil.
Suasana yang sejuk dan pemandangan hijau yang menyegarkan menjadikan ruang terbuka di taman sebagai tempat yang sempurna untuk berpiknik dan menikmati keindahan alam Hirosaki Castle.
Musim Gugur
Pada musim gugur, dedaunan mulai berubah warna, menciptakan kontras indah antara merahnya daun momiji (maple) dan hijaunya pohon pinus yang menghiasi lanskap sekitar kastil. Musim ini juga menjadi waktu diadakannya Hirosaki Castle Chrysanthemum and Autumn Foliage Festival yang menampilkan keindahan alam khas musim gugur di Hirosaki Castle.
Pencahayaan khusus pada malam hari semakin menambah pesona dedaunan yang berkilauan, menjadikannya daya tarik yang sangat direkomendasikan bagi para wisatawan.
Musim Dingin
Saat musim dingin tiba, salju putih bersih menyelimuti seluruh taman, menciptakan suasana yang tenang dan magis. Tak lama kemudian, tiba waktunya Hirosaki Castle Snow Lantern Festival, di mana penduduk setempat membuat berbagai pahatan salju yang menakjubkan.
Saat malam hari, berbagai pahatan patung ini akan diterangi oleh cahaya yang indah, menciptakan pemandangan spektakuler yang memikat para wisatawan.
Fasilitas yang Ada di Sekitar Hirosaki Castle
Selain keindahan arsitektur dan alamnya, Hirosaki Castle juga dikelilingi oleh berbagai fasilitas yang menunjang kenyamanan wisatawan. Di sekitar kastil, terdapat museum, taman, serta kedai makanan dan souvenir.
Hirosaki Castle Information Center
Di Hirosaki Castle Information Center, wisatawan bisa mendapatkan informasi mendalam tentang sejarah Hirosaki Castle dan wawasan lebih lanjut mengenai proyek perbaikan dinding batu yang sedang berlangsung sejak tahun 2013 melalui peta proyeksi 3D serta layar LCD berukuran besar. Proyek perbaikan ini direncanakan selesai pada bulan Maret 2025 nanti.
Selain itu, wisatawan juga bisa membeli merchandise eksklusif Hirosaki castle sebagai kenang-kenangan dari kunjungan mereka.
Hirosaki Castle Botanical Garden
Dengan luas 76.500 meter persegi, wisatawan dapat menikmati kegiatan jalan-jalan santai selama satu jam sambil mengagumi 124.000 tanaman dari 1.500 spesies berbeda yang tumbuh di Hirosaki Castle Botanical Garden yang ada di dekat area kastil.
Butokuden resting area
Dibangun pada era Meiji (1868-1912) sebagai tempat pelatihan Kendo, Butokuden kini digunakan sebagai toko souvenir dan kedai kopi, serta menjadi area istirahat bagi para wisatawan yang berkunjung.
Gokoku Shrine
Gokoku Shrine menjadi tempat peristirahatan bagi 29.171 jiwa penduduk Prefektur Aomori yang gugur dalam upaya melindungi keluarga, kedamaian, dan alam di tanah kelahiran mereka.
Tiket Masuk ke Hirosaki Castle
Perlu diketahui bahwa untuk bisa masuk ke dalam Hirosaki Castle, ada biaya yang perlu dikeluarkan sebagai berikut:
Tiket Hirosaki Castle Honmaru
1-Day Ticket
Harga individu: Dewasa ¥320, Anak-anak ¥100
Harga kelompok: Dewasa ¥250, Anak-anak ¥80
Hirosaki Castle Botanical Garden
1-Day Ticket
Harga individu: Dewasa ¥320, Anak-anak ¥100
Harga kelompok: Dewasa ¥250, Anak-anak ¥80
Tiket Umum
Tiket ini adalah akses untuk ke Hirosaki Castle Honmaru, Kita-no-Kou, Hirosaki Castle Botanical Garden, serta taman peringatan yang terletak di seberang jalan.
1-Day Ticket
Harga individu: Dewasa ¥520, Anak-anak ¥160
Harga kelompok: Dewasa ¥470, Anak-anak ¥130
Product Recommendations

JR East Pass (Tohoku Area) ...

JR Tohoku-South Hokkaido Ra...

Hokuriku Arch Pass 7 Days

Aomori Autumn Day Tour: Oir...
