Prakiraan Jadwal Daun Musim Gugur Jepang, Pilih Waktu yang Tepat Untuk Menikmati Keindahannya!

Musim gugur Jepang merupakan saat-saat yang tepat bagi para wisatawan untuk menikmati keindahan warna dedaunan yang mulai berubah warna menjadi merah dan kuning.

Diketahui, musim gugur di Jepang terkenal akan dua jenis pohonnya yang selalu menjadi daya tarik utama, yaitu pohon maple merah dan pohon ginkgo kuning.

Tentu saja pohon-pohon tersebut tidak akan berubah warna di saat yang bersamaan, itulah mengapa Badan Meteorologi Jepang (Japan Meteorological Corporation, JMC) secara rutin merilis prakiraan jadwal perubahan warna daun musim gugur setiap tahunnya. Prakiraan ini dibuat dengan cara melihat kondisi iklim, serta dengan memeriksa sampel pohon.

Bagimu yang berencana untuk mengunjungi Jepang di saat musim gugur dan bermaksud untuk menikmati keindahan warnanya, maka sangat disarankan untuk mengetahui lebih dulu prakiraan jadwal perubahan warna daun musim gugur Jepang ini.

Akan tetapi, perlu digaris bawahi bahwa ini hanyalah prakiraan yang mana tidak bisa dipastikan 100 persen akurat. Bisa jadi nantinya, berubahnya warna daun musim gugur malah akan meleset dari tanggal perkiraan, meskipun biasanya tidak akan terlalu jauh.

Daun Maple Merah

Pohon maple merah atau dalam Bahasa Jepang disebut “momiji” adalah warna yang akan mendominasi Jepang ketika musim gugur tiba. Di saat musim gugur, banyak orang yang akan melakukan “momijigari” atau kegiatan menikmati keindahan pohon maple merah; serupa seperti kegiatan “hanami” yang mereka lakukan di musim semi ketika bunga sakura mekar.

Seperti yang bisa dilihat di atas, pohon maple merah akan berubah warna di waktu yang berbeda-beda berdasarkan wilayahnya. Wilayah yang diperkirakan akan menjadi yang pertama dihiasi oleh warna merah dari pohon maple adalah Sapporo di tanggal 8 November.

Kemudian, disusul oleh Sendai di tanggal 27 November, Tokyo tanggal 1 Desember, Nagoya tanggal 3 Desember, Osaka tanggal 4 Desember, dan yang paling terakhir adalah Fukuoka yang diperkirakan baru akan dihiasi oleh warna merah pohon maple pada tanggal 10 Desember.

Selain wilayah-wilayah di atas, ada juga Aomori yang diperkirakan akan dihiasi warna pohon maple merah pada tanggal 15 November, Nagano di tanggal 23 November, dan Kyoto pada tanggal 28 November.

Daun Ginkgo Kuning

Warna kuning dari pohon ginkgo menjadi perpaduan sempurna dengan warna merah dari pohon maple. Ketika kedua jenis pohon ini dedaunannya mulai berubah warna, dari kejauhan pohon-pohon ini akan terlihat seperti warna yang “menyala-nyala” dengan cantik.

Menurut prakiraan jadwal di atas, pohon ginkgo kuning akan berubah warna sedikit lebih awal dibandingkan pohon maple merah di sebagian besar wilayah. Masih menjadi yang pertama, Sapporo akan mulai dihiasi oleh warna kuning pohon ginkgo pada tanggal 6 November.

Kemudian akan disusul oleh Nagoya di tanggal 19 November, Osaka tanggal 25 November, Tokyo sehari setelahnya di tanggal 26 November, dan Fukuoka pada tanggal 28 November.

Selain yang tertera di atas, pohon ginkgo kuning juga diperkirakan akan mulai berubah warna di Aomori pada tanggal 7 November dan Nagano di tanggal 15 November.

Sementara berbeda dari wilayah lain, pohon ginkgo kuning di wilayah Sendai dan Kyoto justru diperkirakan baru akan mekar setelah pohon maple merah; Sendai di tanggal 29 November dan Kyoto yang menjadi tempat paling akhir di tanggal 12 Desember.

Lokasi yang Tepat untuk Menikmati Keindahan Musim Gugur Jepang

Dengan adanya prakiraan jadwal perubahan warna daun musim gugur Jepang di atas, tentunya akan semakin mudah bagi para wisatawan untuk menentukan tempat mana yang akan mereka jadikan lokasi untuk menikmati keindahan musim gugur Jepang.

Di bawah ini Japantrips akan memberikan beberapa rekomendasi lokasi yang tepat untuk menikmati keindahan musim gugur Jepang.

Oirase Gorge, Aomori

Salah satu tempat paling populer yang digunakan untuk menikmati keindahan musim gugur Jepang adalah Oirase Gorge di Prefektur Aomori. Di sini wisatawan dapat melihat aliran sungai pegunungan yang sangat indah mengalir keluar dari Danau Towada, dengan dihiasi oleh dedaunan berwarna kuning yang mendominasi.

Waktu yang tepat untuk menikmati kecantikan musim gugur Jepang di sini diperkirakan antara tanggal 30 Oktober hingga 7 November.

Kastil Osaka, Osaka

Sama populernya sebagai tempat “hanami di musim semi, Kastil Osaka juga menjadi salah satu tempat populer untuk menikmati keindahan musim gugur Jepang. Deretan pohon ginkgo kuning berjejer di sepanjang jalan setapak menuju menara kastil yang ikonik.

Dedaunan di sini diperkirakan akan mulai berubah warna pada tanggal 17 November hingga 6 Desember, maka wisatawan sangat disarankan untuk mengunjungi Kastil Osaka di antara tanggal-tanggal tersebut.

Selain itu, bagi wisatawan yang hendak menikmati keindahan musim gugur Jepang di Taman Nishinomaru yang mengelilingi Kastil Osaka harus membayar tiket masuk sebesar ¥200.

Gunung Takao, Tokyo

Meskipun merupakan wisata alam, Gunung Takao masih terletak di wilayah kota metropolitan Tokyo. Karena lokasinya yang cukup strategis itulah yang membuat Gunung Takao menjadi salah satu tempat populer untuk menikmati keindahan musim gugur Jepang.

Cara yang paling tepat untuk menikmati keindahan musim gugur Jepang di sini adalah dengan menaiki Cable Car yang akan membawa wisatawan dari Stasiun Kiyotaki di kaki Gunung menuju ke Stasiun Takaosan di lereng Gunung.

Perjalanan menggunakan Cable Car ini menawarkan kesempatan kepada wisatawan untuk menikmati keindahan dedaunan musim gugur yang “menyala-nyala” sambil menaiki lereng paling curam di Jepang.

Selain itu, di puncak Gunung Takao, wisatawan dapat menikmati dedaunan musim gugur di berbagai area seperti di sekitar dek observasi. Dari dek observasi tersebut, wisatawan bisa melihat pemandangan yang menakjubkan di mana Gunung Fuji dan dedaunan musim gugur menjadi perpaduan yang sangat indah.

Waktu yang tepat untuk mengunjungi Gunung Takao di musim gugur sekaligus juga perkiraan waktu berubahnya warna daun musim gugur di sini adalah pada rentang tanggal 22 November hingga 4 Desember.

Nara Park, Nara

Bukan hanya perpaduan warna merah dan kuning dedaunan saja, di sini wisatawan juga bisa menghabiskan waktu mereka bersama para rusa yang tinggal di Nara Park. Sebagai salah satu tempat paling populer untuk menikmati keindahan musim gugur Jepang, Nara Park diperkirakan akan mulai “berubah warna” pada rentang tanggal 19 November hingga 6 Desember.

Kawaguchiko, Yamanashi

Daya tarik utama musim gugur di Kawaguchiko adalah keberadaan “Momiji Kairou” yang artinya Barisan Pohon Maple Merah yang memanjang hingga 150 meter. Tempat ini akan dipenuhi oleh daun maple merah hingga menyerupai sebuah koridor, serta sebuah festival bernama Momiji Festival yang rutin diselenggarakan setiap tahunnya.

Selain itu, letak barisan pohon maple merah yang berada dekat dengan Danau Kawaguchiko dan Gunung Fuji ini juga turut menjadi faktor kepopuleran lokasi ini di saat musim gugur tiba.

Waktu yang tepat untuk menikmati keindahan musim gugur Jepang di sini diperkirakan jatuh pada rentang tanggal 17 hingga 26 November.

Back to blog